8 Tanda Kerusakan Pada Komponen Power Supply Komputer Yang Harus Diketahui




    Sebetulnya Power Supply itu sangat beragam jenisnya. Hal ini sangat tergantung pada jenis dan tipe dari Motherboard komputer. Sekedar pengetahuan saja, jenis Power Supply itu terdapat tiga jenis, Power Supply AT, Power Supply ATX, dan Power Supply BTX. Power Supply AT digunakan untuk jenis Motherboard Advanced Technology yang memiliki 12 pin konektor. Untuk Power Supply jenis ATX biasa digunakan untuk jenis Motherboard Advanced Technology Extended. Power Supply jenis ATX memiliki 20 pin konektor dan sudah tidak menggunakan tombol on-off lagi. Terakhir Power Supply jenis BTX dimana kegunaannya untuk jenis Motherboard Balanced Technology Extended yang sudah menggunakan 24 pin konektor.


     Mengingat Power Supply merupakan salah satu hardware vital komputer, maka tentu saja komputer tidak akan menyala jika Power Supply mengalami gangguan. Kerusakan pada Power Supply ini umumnya pengguna komputer tidak menyadarinya. Yang jelas ketika komputer tidak mau menyala maka mereka sama sekali tidak pernah menganggap kalau Power Supply adalah akar masalahnya.


Inilah 8 Tanda Kerusakan Pada Power Supply Yang Meski Anda Ketahui

Penting kalau pengetahuan tanda-tanda kerusakan pada Power Supply ini Anda ketahui. Jika Anda sudah tahu kalau Power Supply komputer yang bermasalah, maka Anda bisa membawa Power Supply tersebut ke tukang service tanpa harus membawa seluruh perangkat komputer. Atau mungkin Anda ingin mencoba memperbaikinya sendiri dirumah. Namun sebelumnya perhatikan dulu 8 tanda kerusakan pada Power Supply yang paling sering terjadi berikut ini :
1. Komputer Tidak Mau Menyala

Tanda ini adalah tanda yang paling umum dan paling mudah dikenali. Karena seperti yang sudah saya terangkan diatas kalau fungsi Power Supply adalah sebagai penghantar catudaya ke seluruh komponen komputer, maka tentu saja jika Power Supply bermasalah komputer sama sekali tidak mau menyala. Ketika komputer Anda tidak mau menyala, itu adalah mencerminkan bahwa Power Supply mengalami kerusakan.
2. Lampu Indikator Komputer Tidak Menyala

Asalkan switch dari Motherboard ke lampu indikator terhubung dengan baik namun tidak mau menyala meski sudah Anda hidupkan, maka itu juga pertanda bahwa Power Supply yang bermasalah. Tapi beda lagi jika ternyata lampu indikator tidak menyala namun komputer normal dapat beroperasi, maka itu biasa saja lampu atau switch yang bermasalah.
3. Kipas (Fan) Power Supply Tidak Berputar

Tanda kerusakan pada Power Supply selanjutnya adalah kipas (Fan) tidak berputar padahal komputer sudah dalam posisi menyala (on). Anda cek juga seluruh komponen kelistrikan sudah terhubung atau terpasang dengan baik dan benar.
4. Komputer Stuck Pada Halaman BIOS

Komputer bisa menyala seperti biasa, namun terhenti tidak mau masuk ke sistem operasi dan hanya berada pada halaman BIOS. Kasus ini biasanya tanda kerusakan pada Power Supply juga.

Selain tanda 4 kerusakan diatas, terkadang ada juga tanda kerusakan pada Power Supply dimana Power Supply hanya mengalami rusak ringan saja. Artinya Power Supply masih bisa menyala dan komputer juga kelihatannya normal-normal saja, namun mengalami :

    Komputer sering mendadak restart sendiri atau bahkan mati sendiri;
    Kinerja komputer menjadi melambat dari biasanya. Hal ini disebabkan komponen komputer tidak mendapat arus listrik yang optimal dari Power Supply;
    Diantaranya terdapat aplikasi komputer yang tidak berjalan dengan optimal;
    Berpengaruh pada malfungsi hardware komputer seperti layar monitor tidak responsive atau layar menjadi meredup.

Jika Power Supply Anda mengalami kerusakan baik itu kerusakan ringan ataupun rusak total, saya sarankan untuk mengantinya dengan yang baru. Power Supply cukup sulit juga untuk diperbaiki dan Anda jangan mengambil resiko kerusakan lainnya pada komponen komputer pengaruh kurang optimalnya pasokan listrik dari Power Supply.

Ok mungkin hanya itu saja artikel 8 Tanda Kerusakan Pada Power Supply yang harus Anda ketahui agar komputer tidak menjadi rusak total. Semoga artikel ini ada manfaatnya dan sampai bertemu lagi pada artikel keren dan menarik lainnya. Salam sukses selalu!




Penulis : Unknown ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel 8 Tanda Kerusakan Pada Komponen Power Supply Komputer Yang Harus Diketahui ini dipublish oleh Unknown pada hari Selasa, 01 November 2016. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan 8 Tanda Kerusakan Pada Komponen Power Supply Komputer Yang Harus Diketahui
 

0 komentar:

Posting Komentar